Web Counters

I don't Own Any of These Images...I Just Found Them on The Web.


Anda Perlu Pembiayaan Cepat atau Perlu Modal untuk Usaha

0 comments

Memilih Kaca Film untuk Mobil Kesayangan

3:21 AM

Memilih Kaca Film untuk Mobil Kesayangan

Bagi sebagian pemilik mobil, kaca film masih dipandang sebagai salah satu aksesori kendaraan.

Terlebih lagi banyak pula pemilik mobil asal memilih tingkat kepekatan warna tinggi, agar mobil tampil beda dengan kesan gelap.

Ada baiknya, sebelum menentukan pilihan, pemilik mobil memahami terlebih dahulu mengenai tingkat kepekatan atau kegelapan serta clarity view ( tingkat kejelasan pandangan jika melihat dari sisi dalam ) kaca film.

Umumnya, tingkat kegelapan atau kepekatan kaca film menggunakan persentase, antara lain: 20, 40, 60, 80 persen.

Dengan beberapa pilihan tingkat kepekatan tersebut, saat ini banyak pemilik mobil yang masih menggunakan kaca film dengan persentase 40 sampai 80 persen pada bagian depan mobil.

Dengan tingkat kepekatan tersebut, bisa membahayakan pengendara.

Selain daya pandang berkurang, konsentrasi mengemudi di malam hari juga akan terganggu.

“ Khusus untuk kaca bagian depan, sangat dianjurkan menggunakan film dengan tingkat kepekatan antara 20-40 persen.


Selain tingkat kepekatan, masih banyak hal yang harus diperhatikan ketika memilih kaca film.


Berikut beberapa tips yang bisa dijadikan panduan dalam memilih kaca film untuk mobil kesayangan Anda :

1. Pelajari karakteristik dari produk yang mau dibeli

Kaca film yang baik adalah tetap terlihat terang ketika dilihat dari dalam kabin, baik oleh pengemudi maupun penumpang.

Pasalnya, saat ini banyak produk-produk bekeliaran ketika dilihat dari dalam, pandangan juga redup.

“ Kalau yang dilihat gelap dari dalam itu yang berbahaya, karena bisa menggangu pandangan pengemudi ketika berkendara.


2. Tingkat penolakan panas

Sebagai fungsi utamanya untuk melindungi ruangan dalam mobil dari panas sinar matahari, maka kemampuan menolak panas tidak ditentukan oleh gelap atau terangnya Kaca Film, namun tergantung dari material pembuat Kaca Film tersebut.

Soal ini, sudah banyak merek yang mengklaim bahwa produknya mampu menolak panas dengan maksimal.

Namun satu - satunya cara adalah mengetesnya dengan IR Rejection ( IRR ) pada level 1.400 nm ( nano meter ).

Dari alat itu bisa dilihat, seberapa besar kemampuan film menolak sinar ultra violet. Semakin besar nilai IRR yang dimilikinya, semakin baik kualitas perlindungannya.

” Kebanyakan kaca film bagusnya di 1.000 nm. Padahal panas terik di siang hari bisa di atas 1.400 nm.


3. Bahan

Carilah film dengan bahan dasar non-metal. Biasanya, film dengan bahan dasar metal akan menimbulkan karat untuk pemakaian dalam jangka waktu lama.


4. Garansi

Cari perusahaan yang concern dengan garansi. Mulai dari munculnya gelembung, bintik, atau perubahan warna. Garansi biasanya minimal lima tahun. Prinsipal akan memberi garansi material film.

Sementara toko akan memberi garansi pemasangan. “ Lewat garansi, konsumen juga terlindung dari produk-produk palsu yang banyak beredar di pasar.


5. Toko / bengkel yang representatif

Hal ini ada hubungannya dengan tenaga pemasang yang terampil. Salah cara memasang, efek buruk di kemudian hari akan cepat terasa. Pastikan film yang dipasang pada mobil sesuai dengan spesifikasi permintaan Anda.

“ Banyak benghkel yang nakal. Karena pembeli menawar terlalu rendah, sebagian film dipasang merek lain tanpa sepengetahuan pembeli.

Source : OLX



0 comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.



Ryan.Feriandri666 - View my recent photos on Flickriver
















 
Toggle Footer
Copyright © 2013 Jualan Mobil All Right Reserved
Blogger Template by IVYthemes | MKR Site
Powered by Berita Satu Media | RF666
Top